Sigli, nalurinews.com -- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Pidie, Muhammad menyatakan masyarakat di Kabupaten Pidie mulai sadar tentang wisata.
Kondisi tersebut tercermin dari mulai bertumbuhnya tempat- tempat rekreasi atau wisata di Kabupaten Pidie dan sudah bisa diakses oleh masyarakat luas.
Bahkan, masyarakat ambil andil untuk mempercantik lokasi, membangun tempat pembelanjaan, menata tempat berteduh yang nyaman dan memperbaiki akses bagi pendatang.
"Ini salah satu sisi baik dari perkembangan wisata di Pidie, artinya masyarakat kita mulai sadar tentang perwisataan," terang Muhammad.
Beberapa lokasi rekreasi yang mulai bertumbuh di Kabupaten Pidie antara lain pantai legendaris 'Pantai Mantak Tari' atau pantai yang indah di Kecempang Tiga.
Selanjutnya, ada rekreasi 'Pantai Tambon' dan 'rekreasi puncak' di Kecamatan Batee, kemudian wisata pantai Gampong Ie Leubeu, Kecamatan Lambang Tanjong juga mulai berbenah dalam beberapa tahun terakhir.
Selanjutnya di wisata pantai Gampong Pasi Rawa, Kota Sigli, pemandia air Panas, Gampong Beungga, Tangse dan sejumlah lokasi lain di Pidie.
"Ada lokasi yang baru dikembangkan masyarakat, ada lokasi wisata yang sudah melegenda dan kemudian dikembangkan lagi masyarakat," ujar Muhammad.
Menurut Muhammad, pariwisata tidak hanya menjadi tempat pelepas penat di akhir pekan bagi warga, tapi juga akan mempu mengerakkan ekonomi masyarakat, hingga dapat pembukaan lapangan kerja.
Ia berharap, niat baik dari masyarakat mengembangkan pariwisata tersebut terus didampingi Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Pidie agar bisa dikelola dengan baik.
"Semoga pariwisata kita terus berkembang, sehingga bisa memberikan dampak positif bagi denyut ekonomi masyarakat," ujarnya.[]