PA Pidie Deklarasi Pemenangan Prabowo-Gibran

Sigli, nalurinews.com -- Partai Aceh (PA) Kabupaten Pidie resmi mendeklarasikan memenangkan calon presiden Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 2024 mendatang.

Pernyataan itu disampaikan Ketua DPW PA Pidie, Sarjani Abdullah dalam pertemuan dengan tim sukses dan simpatisan PA di Posko Pemenangan Prabowo-Gibran di Lapoh Saka, Kecamatan Peukan Baro, Pidie, Selasa 23 Januari 2024.

"Kita siap memenangkan Prabowo dan Gibran pada Pemilu ini," kata Sarjani disambut riuh dari simpatisan di lokasi.

Selain menyatakan dukungan penuh untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Pidie, Sarjani bersama tim pemenangan akan berusaha mengkir prestasi PA dengan merebut lebih banyak kursi legislatif di Aceh.

Untuk kursi DPR Kabupaten Pidie, Partai Aceh bahkan akan berusaha mengutus 80 persen perwakilan dari total kursi yang tersedia. Capain itu menurut Sarjani tidak sulit, karena pernah terjadi disejumlah daerah di Indonesia.

Menurut Sarjani, sangat sulit menjalankan kebijakan pemerintah, jika minimnya keterwakilan PA dilegislatif dan bahkan kerap dikelabui.

"35 dari 40 kursi DPRK Pidie akan kita rebut kembali, mari kita bersatu menangkan PA," timpa Sarjani.

Dalam deklarasi itu, ikut dihadiri Ketua Tim Pemenangan Partai Aceh, Muzakir Manaf dan sejumlah petinggi PA pusat dan sejumlah temenangan Prabowo-Gibran Aceh.