
Kondisi warga Pidie Jaya usai banjir bandang melanda wilayah itu.
NALURINEWS.COM, Meureudu - Empat puluh tiga hari telah berlalu sejak banjir bandang menerjang Kabupaten Pidie Jaya, namun jejak kepedulian masyarakat seolah tak mengenal kata surut.
Meski masa tanggap darurat mulai mendekati akhir, gelombang bantuan justru terus mengalir, salah satunya dari para tetangga terdekat di Kabupaten Sigli.
Kamis, 8 Januari 2026, suasana haru menyelimuti posko pengungsian di Kecamatan Meureudu dan Meurah Dua. Rombongan warga Sigli datang bukan sekadar membawa bantuan logistik, melainkan membawa pesan persaudaraan.
Berbagai kebutuhan pokok seperti makanan siap saji, pakaian layak pakai, hingga perlengkapan kebersihan diserahkan langsung kepada warga yang masih berjuang bangkit.
"Kami datang bukan hanya membawa barang, tapi juga membawa semangat agar mereka kuat kembali," ujar Rahmad (49), relawan asal Kuala Tari, Sigli, dengan nada penuh empati.
Aksi ini membuktikan bahwa di tengah duka berkepanjangan, semangat gotong royong masyarakat Aceh masih sangat kental. Bagi warga Pidie Jaya, kehadiran para relawan ini adalah pengingat bahwa mereka tidak berjuang sendirian.[Riski]
Posting Komentar untuk "Belum Padam! 43 Hari Pascabanjir Pidie Jaya, Warga Sigli Kirimkan ‘Semangat’ dari Hati"